Cari Artikel Di Sini

Sabtu, 13 Agustus 2011

Setiap Menit 5 Orang Meninggal

Ternyata menurut beberapa survey, setiap menit di dunia ini terjadi sedikitnya 5 kematian pada manusia. Rasanya ga heran loh, coba saja hitung dalam sehari berapa konsumsi makanan berkolesterol yang kita makan. Bukan hanya itu saja, coba hitung berapa sering kita makan dari makanan non-organik. Sayur, buah, dan susu itu bagus untuk tubuh, tapi kalo asalnya dari yang non-organik sama saja bohong.

Beberapa ahli gizi di Jepang telah membuktikan bahwa ada kemerosotan jumlah gizi dalam sayur dan buah yang diproduksi di Jepang. Kenapa? tak lain karena sumber gizi itu telah tercemar. Tanah yang di beri pupuk non-organik membuatnya bertekstur lain dari biasanya, tentunya pasti ada kesalahan. Tanah yang diberi insektisida membunuh mikroba-miikroba yang berperan dalam kesuburan tanah. Modernisasi telah membawa kita ke jalan yang salah!

Masalah-masalah di atas tentunya memberikan efek kepada manusia di bumi. Manusia sekarang lebih suka makan di tempat "fastfood". Apalagi akibatnya kalo tidak terserang diabetes kemudian serangan jantung koroner, dan penyakit lainnya. Belum lagi rata-rata makanan di tempat cepat saji itu banyak mengandung zat-zat karisonogenik (penyebab kanker) yang menyebabkan banyak penyakit kanker-kanker baru lainnya. Secara tidak sadar kita sendiri lah yang mengevolusikan berbagai macam penyakit.

Tips dari banyakinfo:
1. Banyak mengkonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran yang banyak menganduk antioksidan(penangkal radikal bebas) contohnya buah yang mengandung vit C seperti Jeruk, Apel, Tomat. Rata-rata sayur mayur mengandung banyak vitamin yang dibutuhkan tubuh seperti zat besi, mineral, dll.

2. Beralihlah untuk mengkonsumsi makanan organik

3. Kedelai dapat menurunkan kolesterol. Saran saya sediakan tempe dan tahu di rumah setiap hari karena tempe dan tahu merupakan makanan hasil proses fermentasi/peragian yang protein dan zat-zat lainnya mudah dicerna tubuh.

Menurut pendapat saya mari kita mencoba kembali ke kehidupan yang simple tapi aman. Contohnya dengan meningkatkan kesadaran bahwa kita ini bergantung pada alam, biarkanlah alam melakukan tugasnya dan kita melakukan kewajiban kita untuk menjaganya bukan menggangunya.

Selamat mencoba!!

Photobucket

Jumat, 12 Agustus 2011

Mengatasi Keterbatasan Air Bersih



Air itu sumber kehidupan !!!

Buat temen-temen yang dirumahnya lagi kekurangan air bersih saya menyediakan beberapa saran yang dapat membantu teman-teman. Gak sulit dan cukup simpel aja kok. Hanya butuh melatih kesiap-siagaan kita aja. Dan beberapa saran berikut ini juga dapat melatih kita lebih siaga jika suatu saat kita kekurangan air. Seperti pepatah mengatakan " Sedia payung sebelum hujan ". Let's cekidot....





1. Bangunlah bak penyimpanan air sementara


Untuk yang satu ini mungkin agak ribet untuk kita-kita yang bukan tukang bangunan. Tapi kita bisa membeli ember besar (kira-kira bisa menampung 50-100 liter lebih air) untuk tempat penyimpanan air bersih sementara. Sewaktu-waktu kalo air dirumah kita padam kan kita punya cadangan air bersih. Jangan lupa ya untuk menutup bak penampungan air tersebut, karena air bersih adalah tempat paling nyaman buat nyamuk-nyamuk bersarang dan menyebarkan penyakit.






2. Sediakan galon air minum
Untuk teman-teman yang suka minum menggunakan air galon pasti punya galon ini. Tapi saya sarankan untuk teman-teman yang ga punya untuk membeli barang ini. Untuk pertama kali biasanya harganya di bawah Rp 50000,00. Galon air ini kan bisa kita isi ulang di depot-depot isi ulang air. Lumayan lah untuk air minum kita ga perlu khawatir lagi. 1 galon penuh kan bisa untuk persediaan sehari keluarga kita.


3. Membuat sumur bor di sekitar rumah
Untuk yang satu ini mungkin agak mahal. Tapi ada sedikit tips ni. Kalau mau buat sumur bor patungan aja sama tetangga sebelah. Toh juga kan untuk keperluan dadakan. Air sumur bor ini cukup efektif untuk kita-kita yang ga mau capek angkat air dari sumur tetangga, hehe.


4. Jangan terlalu banyak membuang-buang air
Ini yang ga boleh kita lupa. Sewaktu kekurangan kita ngerasain tuh namanya seberapa penting air buat kita. Makanya biasakanlah menghemat air bersih. Gunakan air secukupnya untuk MCK. Kalo perlu kalo kita ga terlalu kotor ga usah mandi. Menurut penelitian yang saya dengar, bawha mandi itu baiknya 1 kali sehari.



5. Ini cara menyaring air kotor menjadi air bersih

Berikut saya berikan gambar untuk menyaring air kotor menjadi air bersih yang murah dan cukup sederhana. Silahkan dicoba ya.

















Photobucket













Selasa, 02 Agustus 2011

Pembuluh Darah Juga Butuh Sehat


Apa itu pembuluh darah?
Pembuluh darah adalah suatu alat yang memfasilitasi pendistribusian darah melalui jantung ke seluruh jantung maupun sebaliknya. Si “kecil” ini bisa dibilang alat tubuh penting karena dialah yang bertanggung jawab atas pendistibusian darah yang di dalamnya terdapat nutrisi, hormon, enzim yang menjalankan seluruh fungsi tubuh kita.


Pertanyaan-pertanyaan yang harus kita tahu?
Seberapa penting kita harus menjaga kesehatan si “kecil” ini? Ya pentinglah, kalo ga ada dia mana mungkin makanan yang kita masukkan ke dalam tubuh dapat disalurkan ke alat-alat tubuh kita. Terus gimana dong cara menjaga kesehatan alat tubuh yang tidak terlihat ini? Pasti kan susah? Eitss, jangan salah. Untuk menjaganya mudah kok. Tentunya butuh pengorbanan juga. Untuk lebih lanjut, yuk kita liat artikel sehat ini.


Nutrisi Yang diperlukan untuk menjaga kesehatan pembuluh darah apa saja?

NO(Nitric Oxide)
 Apa itu Nitric Oxide? Menurut J.P. Cooke, NO adalah substansi alamiah yang melindungi pembuluh arteri terhadap pengerasan. Bekerjanya dengan mencegah platelete(trombosit) dan sel pembuluh darah putih melekat ke dinding pembuluh. NO mencegah penuaan pembuluh darah secara cepat. NO juga menekan pertumbuhan abnormal sel pada pembuluh darah yang dapat mengakibatkan penebalan pembuluh. Semua proses di atas memberikan kontribusi terhadap terjadinya pengapuran pembuluh darah (arterosklerosis). Molekul ini juga telah mendapat gelar “Molecul of The Year” pada tahun 1992.

Dari mana kita bisa memperolehnya?
Sebenarnya NO dihasilkan dari lapisan endothel pembuluh darah (lapisan terdalam). NO ini dihasilkan oleh endothel yang sehat. Nah, untuk mendapatkan endothel yang sehat kita dapat melakukan diit yang sehat dan olahraga secara teratur. Tentunya asupan nutrisinya harus yang mengandung unsur N(nitrogen) dan O(oksigen). Mudah saja mendapatkannya, hampir semua yang kita makan sehari-hari mengandung unsur itu seperti nasi, kacang-kacangan, buah-buahan, serta sayur-sayuran. Makanan tersebut nantinya akan disintase oleh endothel menjadi NO.
Photobucket


Kesimpulan
Ya itu lah yang bisa saya berikan kepada teman-teman. Saya akan mengambil suatu kesimpulan dari semua ini: Yang pertama, Bagian manapun dari tubuh kita, yang kecil dan besar, yang terlihat dan tidak terlihat adalah mutlak penting dan kita patut mensyukuri dengan menjaganya; Yang kedua, Kunci hidup sehat adalah disiplin dalam waktu. Artinya semuanya ada waktunya, mulai dari makan, tidur, olahraga, d.s.b. Kalo bisa dibilang penulis juga adalah orang yang jauh dari hidup sehat, namun dengan membuat artikel ini penulis menjadi sadar akan kekurangannya(jadi curhat, haha)


Tips
1.       Olahraga Teratur
2.       Banyak makan sayuran dan buah-buahan.
Simpel kan teman-teman. Kunjungi lagi ya artikel sehat lainnya. Salam Banyakinfosehat.



Minggu, 31 Juli 2011

Mengapa Yoghurt Itu Baik Untuk Kesehatan?


Hmmm..... Kalo bicara tentang yoghurt pasti yang ada dalam pikiran kita adalah rasanya yang masam. Saya bisa memastikan kalo minuman yang satu ini lebih banyak yang suka daripada yang tidak suka(cuma asal prediksi hehe, kalo salah maap ya teman-teman, hehe). Yoghurt dikenal juga sebagai minuman susu fermentasi. Ya, karena yoghurt itu berasal dari susu sapi yang difermentasikan atau dibiakkan(microba). Mau tau lebih lengkap tentang yoghurt, manfaat, serta khasiatnya. Berikut ini akan penulis jelaskan sejelas-jelasnya(mohon maap kalo kurang jelas ya teman, tentu saja kalian bisa bertanya dengan cara berkomentar, makanya jangan lupa komen, hehe).



Photobucket


1. Asal Muasal Yoghurt
Yoghurt ditemukan kira-kira 2000 tahun yang lalu. Menurut wikipedia nih, yoghurt difermentasi secara spontan oleh bakteri liar yang berada di dalam tas kulit kambing yang digunakan saat bertransportasi. Kombinasi Yoghurt dan Madu sering juga disebut sebagai makanan para dewa. Orang Persia percaya bahwa Abraham(Nabi Ibrahim) berumur panjang karena mengonsumsi teratur Yoghurt. Di laporan penemuan awal Eropa Yoghurt menjadi suatu sejarah klinis Perancis: Yoghurt dapat menyembuhkan orang yang menderita diare parah yang pada saat itu tidak ada dokter dapat menyembuhkan penyakit tersebut.

Wow, ternyata yoghurt ini hebat juga ya, sudah ditemukan beribu-ribu tahun yang lalu dan masih berkhasiat sampe masa sekarang. Nah, mari kita ke pembahasan nomor 2, yaitu mengenai apa si yang menyebabkan berubahnya susu menjadi yoghurt. Tetap semangat ya baca artikel ini.

2. Proses Pembentukan Serta Manfaat
Saya akan mencoba memberikan pembahasan ini melalui pengetahuan biologi yang saya dapatkan semasa sekolah. Bagi yang kurang jelas, silahkan berkomentar aja ya.

Fermentasi adalah suatu bentuk produksi energi dalam sel(disebut juga respirasi) yang berlangsung dalam keadaan anaerob. Bakteri yang ada dalam susu melakukan proses fermentasi ini untuk mendapatkan energi. Bakteri-bakteri ini mengubah gula susu(laktosa) menjadi asam laktat yang mudah dicerna tubuh(suatu protein yang berguna untuk tubuh, terutama saat berolahraga).
Selain asam laktatnya ada lagi ni yang lebih bermanfaat yaitu mikroba-mikroba yang ada di dalam Yoghurt itu sendiri. Mikroba-mikroba itu sendiri bisa dibilang mikroba-mikroba yang baik. Mikroba tersebut berperan dalam proses pencernaan di usus teman-teman. Nah maka dari itu kenapa Yoghurt itu bermanfaat bagi tubuh dan kesehatan




Ini saya berikan kandungan gizi dalam 100g Yoghurt, maap ya pake bahasa Inggris. Di translate sendiri ya.



Yoghurt, full fat
Nutritional value per 100 g (3.5 oz)
Energy257 kJ (61 kcal)
Carbohydrates4.7 g
Sugars4.7 g (*)
Fat3.3 g
saturated2.1 g
monounsaturated0.9 g
Protein3.5 g
Vitamin A equiv.27 μg (3%)
Riboflavin (Vit. B2)0.14 mg (9%)
Calcium121 mg (12%)
(*) Lactose content diminishes during storage.
Percentages are relative to US recommendationsfor adults.
Source: USDA Nutrient database

Bagaimana Cara Berpikir Dokter?



Berikut penulis akan memberikan konsep simpel bagaimana cara seorang dokter itu berfikir. Posting ini ditulis dari salah satu buku dengan penambahan penjelasan seperlunya oleh penulis. Maksud penulis disini adalah agar teman-teman mengetahui bagaimana cara berpikir dokter serta mengaplikasikannya dalam kehidupan teman-teman. Ga ada ruginya kan kalo sebelum teman-teman berobat kita tau apa yang dipikirkan dan langkah-langkah apa yang akan dilakukan oleh dokter. Dengan begitu teman-teman juga akan mendapatkan hasil yang maksimal dalam pengobatan yang dilakukan dokter.



Berpikir seperti seorang dokter :
  1. Berpikir secara anatomi. Struktur apa?
    Kita harus memiliki ilmu tersendiri dalam hal ini. Maksudnya kita harus mengetahui(mempelajari/mendalami) anatomi(ilmu yang mempelajari tentang struktur tubuh makhluk hidup). Karena mustahil jika kita tidak mengetahui struktur apa yang ada dalam tubuh makhluk hidup kita dapat berpikir secara anatomi. Perlu ketekunan dalam mencari ilmu ini. Karena kebiasaanlah yang menentukan keberhasilan.

  2. Berpikir secara fisiologi. Mekanisme apa?
    Fisiologi yang berarti ilmu yang mempelajari tentang fungsi/faal alat-alat tubuh makhluk hidup. Dengan ini kita dapat mengetahui dampak jika suatu alat tubuh terkena penyakit dan dapat menentukan langkah penanganan selanjutnya. Sekali lagi ketekunan dan kebiasaan serta rasa keprihatinan terhadap sesama yang menentukan keberhasilan di tingkat ini.
  3. Berpikir secara patofisiologi. Penyakit apa?
    Dalam hal ini kita berpikir tentang suatu penyakit yang diderita penderita penyakit tersebut.
  4. Pikirkan tiga atau empat penyakit yang mungkin menyebabkan penemuan-penemuan tersebut.
  5. Pertimbangkan penyakit yang berat dan ringan.
  6. Rumuskan hipotesis(dugaan sementara) tertentu.
  7. Mengetes hipotesis tersebut dengan pertanyaan-pertanyaan yang terarah.
    Hipotesis(dugaan sementara) yang telah ditentukan sebelumnya di tes dengan pertanyaan-pertanyaan yang terarah atau mengenai sasaran utama.
  8. Mencari kombinasi tanda-tanda tertentu.
    Setelah mendapatkan hasil dari semuanya itu, kemudian dilakukan kombinasi. Sehingga didapatkan kesimpulan yang ditujukan kepada langkah selanjutnya yaitu terapi atau pengobatan.

    Photobucket

    Note: Penulis bukanlah seorang dokter, analis, atau yang ahli dibidang ini. Penulis merupakan seorang mahasiswa. Mohon maaf jika ada pemahaman-pemahaman yang salah. Namanya juga Newbie, teman-teman bisa maklum dan penulis sangat berharap pembaca bisa memberikan komentar, masukan, maupun kritikan.

Selamatkan Dunia Dengan Vegetarian



Disampaikan oleh Supreme Master Ching Hai di Universitas Berkeley , California, Amerika Serikat, 13 Oktober  1989 (asal dalam bahasa Inggris)
Jika kita tidak makan daging, maka tidak ada orang yang membunuh, tidak ada yang beternak sapi, dan semua makanan akan berada pada tempatnya sehingga mereka dapat memakannya untuk menjadi sehat dan kuat. Halini sangat baik untuk semua negara, termasuk negara kita. Banyak waktu dan uang yang dibuang hanya untuk membuat senjata dan beternak binatang.. Banyak tanah subur yang disia-siakan hanya untuk  beternak sapi, babi, dan sebagainya. Jika kita menggunakan tanah ini untuk menanam makanan yang bermanfaat dan sehat, maka saya kira setiap negara nantinya akan mendapatkan manfaat yang lebih besar dan atmosfer negara kita juga akan leebih damai sehingga kita tidak memerlukan angkatan bersenjata lagi.

Jika semua negara hidup sesuai dengan Alkitab, sesuai dengan ajaran Buddhis, “ Jangan membunuh, jangan mencuri”, dan sebagainya; maka dunia tidak perlu menyelenggarakan berbagai konferensi perdamaian lagi; tidak perlu  menyia-nyiakan sedemikian banyak kopi, sampanye, dan kue-kue dalam diskusi meja bundar yang tidak berguna. Semakin banyak kita berbicara tentang perdamaian, semakin banyak perang karena kita tidak konsisten. Jika semua orang berlatih meditasi dan mengkonsumsi makanan sehat tanpa pembunuhan, maka dunia sudah lama damai dan tidak ada kelaparan. Tidak perlu memberikan apa yang kita miliki, hanya dengan meninggalkan diet hewani. Itu sudah cukup bermanfaat untuk menyelematkan dunia, kesehatan, serta negara Anda sendiri.

Photobucket